Masyarakat Bali begitu menganggap penting keberadaan bubur mengguh. Sebagai buktinya, bubur tradisional yang satu ini menjadi sajian ketika pelaksanaan upacara adat.

Meski, saat ini juga Anda bisa menjumpai cukup banyak tempat makan serta restoran yang menyediakan menu bubur mengguh khas Buleleng untuk para pengunjungnya.

Bubur ini memiliki cita rasa yang unik, memadukan antara rasa pedas dan gurih. Rasa tersebut terasa semakin mantap ketika berpadu dengan siraman kuah ayam kental serta urap sayur.

Seperti halnya bubur ayam, bubur mengguh juga menjadi pilihan menarik ketika sarapan. Selain itu, Anda juga bisa menyantap makanan ini dengan nyaman dan enak ketika cuaca tengah dalam situasi yang begitu dingin.

Gimana sobat Balitripku? Kamu tertarik nggak, untuk mencicipi menu makanan khas Bali yang sudah disebutkan di atas?

Saat liburan nanti, jangan lupa yaaa kulineran juga setelah puas pergi ke tempat-tempat wisata yang indah di Bali.